SDN Sukorejo 01 Gondanglegi, bertekad ikut mencerdaskan kehidupan bangsa sebagaimana tujuan negara Indonesia!

Minggu, 09 Juni 2013

Ujian Kenaikan Kelas SD se Kab.Malang

Gondanglegi Malang - setelah Ujian Nasional dan kelulusan siswa akhir tahun, giliran ujian kenaikan kelas akan dihadapi siswa. Paling awal Juni, ujian kenaikan kelas sudah dimulai, baik untuk siswa SD, SMP, maupun SMA sederajat. Akan tetapi, beberapa sekolah sudah memulai ujian kenaikan kelas pada minggu keempat Mei. “Ada juga yang diakhir Mei ini sekitar tanggal 27 Mei sudah mulai ujian kenaikan kelas,” Ujian kenaikan kelas memang tidak semuanya serentak, karena tergantung kepada sekolah masing-masing. Karena pelaksanaan Ujian kenaikan kelas tergantung kepada hari efektif belajar dan mengajar masing-masing sekolah. Jika pada tahun ajaran baru sekolah lebih awal masuk, maka pelaksanaan ujian bisa lebih cepat dimulai. “Yang penting hari efektif tak berkurang, ada sekolah yang masuk duluan atau seminggu sebelum sekolah lain masuk, maka diujung tahun dia akan duluan ujian,” jelasnya. Dan sekolah yang akan mengadakan workshop dipastikan akan melaksanan ujian lebih awal. Sebagai hasil dari ujian kenaikan kelas, setiap siswa akan menerima rapor. Rapor menurut jadwal akan dibagikan pada tanggal 20 Juni, dan mulai tanggal 23 Juni libur panjang siswa dimulai. Sebagaimana diketahui pelaksanaan ujian akhir bagi siswa kelas terakhir baik tingkat SD hingga SMA/sederajat baru saja usai dilaksanakan. Dan saat ini bagi siswa kelas akhir /SD yang mengikuti ujian akhir, tinggal menunggu pengumuman kelulusan yang rencana pengumumamnnya tanggal 8 Juni 2013. Kabar terakir yang kami dengar untuk SD LULUS 100% Dan untuk SDN Sukorejo 1 Gondanglegi peringkat 7 tingkat Kecamatan

0 komentar:

Posting Komentar

 

Tags

Tari Merak dlm acara perpisahan klas 6 th 2009/2010

Tari Merak dlm acara perpisahan klas 6 th 2009/2010

Followers

Site Info

Jln Pahlawan No 2 Sukorejo Gondanglegi Malang Jatim
Copyright © 2009 Blogger Template Designed by Bie Blogger Template Vector by DaPino